Selasa, 12 November 2013

Supernova: Ksatria, Puteri, dan Bintang Jatuh (Supernova, #1)Supernova: Ksatria, Puteri, dan Bintang Jatuh by Dee
My rating: 3 of 5 stars

Yup,lebih satu dekade buku ini telah terbit, dan saya baru saja membaca dan menyelesaikannya beberapa hari yang lalu.
saya mengenal Dee lewat 'perahu kertas' nya, 'madre'nya, 'filosofi kopi'nya, dan 'rectovero'nya yang jelas-jelas sangat berbeda dengan dengan supernova KPBJ ini.
tapi, over all, buku yang satu ini keren. fiksi ilmiah keren. supernova mengisahkan tentang Pasangan gay, Reuben dan dimas yang berkolaborasi untuk membuat sebuah masterpiece berupa karya sastra yg berhubungan dengan science. tak terlalu banyak yang diceritakan tentang mereka, yang lebih dieksplor Dee adalah masterpiece yang mereka buat yakni kisah Ferre, Rana, Diva yang merupakan manifestasi dari kisah dongeng kesatria, putri, dan Bintang Jatuh.
yang saya suka dari buku ini adalah bagaimana Dee menggambarkan Dimas dan Reuben lebih cenderung seperti patner diskusi ilmiah ketimbang pasangan gay yang mengumbar cinta.
Salut buat Dee, salut buat reuben dan dimas serta KPBJnya, meskipun sejujurnya saya tidak terlalu paham diskusi-diskusi mereka.
dan saatnya berburu sekuel selanjutnya.tumb up for Supernova

View all my reviews

Tidak ada komentar:

Posting Komentar